Berita  

Pererat Sinergi Antar Jurnalis dan Aktifis, Media DetikOne Undang Elemen Media dan Lsm

Situbondo, NET88.CO – Untuk mempererat tali silaturahmi dan sinergitas sesama Jurnalis dan Aktivis, Media DetikOne mengundang seluruh elemen Media dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Serta tokoh masyarakat yang ada di Kabupaten Situbondo dan sekitarnya. Minggu, 06 November 2022.

Acara tersebut di gelar di Aula Pertemuan di area destinasi Wisata KK-26, Desa Olean, Kecamatan Situbondo, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, pada hari Sabtu 05 November 2022. Acara dimulai sekira pukul 13.00 WIB.

KK 26 dimana tempat tersebut merupakan tempat pariwisata yang sangat populer baru” ini di mana lokasi dan tempat sangat nyaman bagi siapa saja yang datang mengunjungi Ansori selaku Kepala Desa olean dirinya sangat senang saat lokasi tersebut di tempati dan di percaya sebagai tempat pertemuan tersebut,” Ujarnya.

Hadir dalam acara tersebut, Pimpinan Redaksi (Pimred) Media Sitijenar, Pimred Media Lensa Nusantara, Net 88, Sekjen Teropong Post Jaya, serta perwakilan dari seluruh Lintas Media dan LSM di wilayah Tapal Kuda, di antaranya dari Situbondo, Banyuwangi dan Bondowoso.

BACA JUGA :  Ranto Sendhu Anggota DPRD prov. Kep. Babel Penyebaran luasan Perda no 12 Tahun 2017

Hadir juga di situ perwakilan dari beberapa SKPD Situbondo, antara lain perwakilan dari Kominfo Kabupaten Situbondo, Polsek Kota Situbondo (diwakili oleh Kanit Reskrim Polsek Situbondo Kota, Aipda Adam Safaat, S.H.) dan Tokoh Masyarakat yang sangat dikenal oleh masyarakat Situbondo dan sekitarnya, yaitu Hadi Prayitno, atau biasa dipanggil dengan sebutan Cak Nono.

Mengawali acara, Benny Hartono selaku pimred Detik One dalam pidatonya
“Sinergitas Lintas Media dan LSM itu sangat penting, karena jika kita bersatu itu akan menjadi kekuatan yang sangat luar biasa untuk mengawal aspirasi masyarakat dan juga sebagai penyambung lidah masyarakat. Kalau bisa, hindari konflik antar media dan lembaga di lapangan,” ujar Benny.

BACA JUGA :  KRYD Digencarkan, Wakapolres Kudus Sebut Target Operasi Adalah Peredaran Miras

Hal yang sama juga disampaikan oleh Al-Ustad Mukhsin Al-Zubaidy, selaku Pimpinan Perusahaan Media DetikOne. Ia berharap agar komunikasi diantara para pegiat kemasyarakatan di seluruh wilayah Tapal Kuda bisa terjalin dengan mesra.

“Saya selalu mendo’akan agar rekan-rekan aktivis dan jurnalis bisa bersatu dalam setiap pergerakan dan selalu dilimpahi keberkahan dari Allah SWT,” sebut Ustad Mukhsin yang cukup dikenal sebagai salah satu aktivis senior Jawa Timur.

Kebersamaan dan kebersatuan ini juga menjadi harapan dari Hamzah, selaku Kabiro DetikOne Situbondo. Hal itu disampaikan dalam sambutannya. “Pada jaman penjajahan lalu, kita ketahui ada beberapa persatuan pemuda yang sebenarnya cukup memiliki kekuatan. Namun kekuatan itu justru dimanfaatkan oleh penjajah, sehingga mudah sekali untuk diadu domba,” ungkap Hamzah.

BACA JUGA :  Guna Bangun Perekonomian Babel Bersama, Pansus DPRD gali ilmu ke Jawa Timur

“Nah, hal yang sama juga dimiliki oleh rekan-rekan sekalian. Jangan sampai kekuatan yang kita miliki ini dimanfaatkan oleh kepentingan dari oknum penguasa dzolim. Jika kita bisa bersatu padu, maka akan menjadi sebuah kekuatan pergerakan yang luar biasa,” sambung jurnalis sekaligus aktivis yang cukup vokal tersebut.

Lebih lanjut, mewakili seluruh panitia acara, Benny menyampaikan rasa terima kasih yang tak terhingga kepada semua instansi dan pihak-pihak yang sudah mensupport acara ini sehingga acara dapat berjalan dengan lancar.

“Saya ucapkan banyak terima kasih kepada pihak-pihak yang sudah mensupport acara kami sehingga kegiatan ini terlaksana,” ujar Wartawan senior asal Bondowoso itu.

vvvv