NEWS  

Polres Pamekasan Sediakan Ojek Gratis Untuk Jamaah Haji

Pamekasan,net88.co

Pelayanan Ojek gratis yang disediakan dari
Kepolisian Resor Pamekasan, Madura, Jawa Timur untuk membantu mengantar para jamaah haji dari titik parkir menuju tempat pemberangkatan jamaah haji di area Monumen Arek Lancor yang jaraknya kurang lebih satu kilometer, Minggu 19 Juni 2022.

” Kami menyediakan fasilitas ojek gratis, sebagai bentuk pelayanan kami Polres Pamekasan kepada masyarakat khususnya Calon Jamaah Haji (CJH),” kata Kepala Polres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto di lokasi pemberangkatan haji di Pamekasan.

Sebanyak 16 Unit sepeda motor yang di sediakan Polres Pamekasan untuk memberikan layanan ojek gratis.

Delapan sepeda motor dikemudikan oleh personil Polwan yang bertugas membawa jamaah perempuan dan Delapan lainnya oleh Personil Polri yang tugasnya mengantar jamaah lelaki.

“Pelayanan ojek gratis ini kami berikan sebagai bentuk pelayanan, karena polisi sejatinya merupakan pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat,” Kata Kapolres kepada awak media.

Layanan semacam ini, menurut AKBP Rogib Triyanto kepada media menjelaskan bahwa ,” ini sudah diberikan tahun-tahun sebelumnya dan akan dilanjutkan pada tahun-tahun selanjutnya karena mendapat respons Positif dari Masyarakat “.

Selain menyediakan layanan ojek gratis, Kepolisian juga mengerahkan 238 personel untuk mendukung pengamanan pemberangkatan para jamaah haji, pungkasnya. ( ndri )

vvvv