PANGKALPINANG DISKOMINFO – Pemerintah Kota SAKIP Pangkalpinang melakukan rapat persiapan evaluasi Reformasi Birokrasi (RB) dan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kantor Wali Kota Pangkalpinang, Selasa (26/7/2022).
Rapat dibuka oleh Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang, Radmida Dawam dan dihadiri Asisten Administrasi Umum, Kapala Bapelitbangda, Kepala Bakeuda, Plt. Kepala BKPSDMD, serta pewakilan Kepala Inspektorat dan Diskominfo Kota Pangkalpinang.
Sekda melalui Asisten Administrasi Umum, Akhmad Subekti menyebut pemerintah kota sangat yakin jika nilai evaluasi reformasi birokrasi dan SAKIP di tahun ini akan meningkat dibandingkan tahun sebelumnya. Meski saat ini indeks penilaian RB di pemerintah kota masih cukup bagus yakni dengan predikat B
Sebagai upaya menaikan capaian nilai, Bekti menyebut pemerintah kota kali ini akan melakukan upaya maksimal memperbaiki beberapa titik lemah yang menjadi kekurangan berkaca pada tahun 2021 lalu.
“Dibandingkan tahun kemarin insyaallah tahun ini akan naik. Kalau tahun kemarin kita sudah berusaha maksimal tapi hasilnya masih belum sangat bagus, tapi tahun ini kita sudah tau titik lemah, kita jadi kita akan berusaha memperbaiki itu, ” ungkap Bekti.
Bekti menjelaskan, evaluasi reformasi birokrasi dan SAKIP adalah hal yang sangat penting sebab merupakan indikator kinerja utama pemerintah daerah. Apalagi penilaian indeks RB menjadi penentu yang mempengaruhi besaran Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP) di pemerintah daerah.
“Kalau nilainya jelek otomatis sangat mempengaruhi besaran TPP. Kalau indeks RB tidak bagus jadi TPP kita tidak naik. Tpp naik jika didukung dengan kinerja kita sendiri, ” jelasnya.
Oleh karenanya, Bekti berharap agar pencapaian target kinerja penilaian ini menjadi perhatian seluruh stakeholder untuk saling bersinergi dan saling berkoordinasi melengkapi berbagai data yang nantinya akan berpengaruh pada hasil penilaian evaluasi RB dan SAKIP di tahun ini.
“Mudah-mudahan juga bukan cuma secara diatas kertas nilainya bagus, namun kenyataan dilapangan kinerja teman-teman kita di seluruh OPD kelihatan juga bagusnya,” tegasnya.