Berita  

Kabid IKP Diskominfo Sumenep Kunjungi Koperasi Tani Keraton Langit

SUMENEP, NET88.CO – Keberhasilan Koperasi Tani “Keraton Langit” dengan mengembangkan produk pupuk organik cair ramah lingkungan terus menuai aspirasi semua kalangan salah satunya datang dari Dinas Komunikasi Dan Informasi Sumenep.

Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Dinas Komunikasi Dan Informasi Sumenep Irwan Sujatmiko datang jauh-jauh ke pelosok perbatasan Sumenep dan pamekasan tepatnya di Desa Lebeng Barat kecamatan pasongsongan 23/09/2023 demi membuktikan sendiri hasil dari inovasi koperasi Keraton langit yaitu pupuk cair SHAKTI.

Irwan Sujatmiko mengatakan bahwa kami dari Dinas informasi dan komunikasi sumenep berkewajiban membantu menyebarluaskan informasi inovasi dari Koperasi keraton langit yaitu pupuk cair SHAKTI untuk diperkenalkan kepada masyarakat sumenep dan seluruh Indonesia melalui media informasi bahwa di sumenep ada Produk pertanian berupa pupuk cair mampu meningkatkan produksi pertanian seperti bawang merah dari 9 ton per hektar menjadi 19 per hektar.

Hal ini bisa membantu petani akan biaya produksi lebih rendah dan tidak akan ketergantungan akan pupuk kimia .
Keberhasilan sekecil apapun harus diangkat apalagi ini jelas Miko.

Sementara ketua koperasi tani keraton langit Abdul Adim Yasin mengatakan , terima kasih atas kunjungan kepala bidang informasi dan komunikasi publik Dinas Komunikasi Dan Informasi kabupaten Sumenep Irwan Sujatmiko yang kebetulan ada korluh pertanian kecamatan Pasongsongan Bachtiar Julianto, S.TP, 

“Kami berharap kepada semua pihak baik dari akademisi dan dinas lintas sektoral pemerintah daerah kabupaten Sumenep agar mendukung dan membantu agar produk pupuk cair organik Shakti ini bisa dipatenkan dan uji laboratorium agar kami bisa menyebarluaskan produk pupuk cair kami ke masyarakat petani.
Untuk sementara ini kami sudah membagikan 1500 liter pupuk organik Shakti kepada petani secara gratis jelas adim.

Moo/Tim

vvvv