Berita  

Diduga Hamili Anak Angkat, Pelaku Akhiri Hidup di Kandang Sapi

Aceh Barat, NET88.CO – Diduga menghamili anak angkat, Seorang Warga Aceh Barat Akhiri hidupnya di Kandang Sapi, Narmin (55) Merupakan warga Gampong Ujong Tanoh Darat Kecamatan Meureubo Kabupaten Aceh Barat ditemukan tewas gantung diri dalam kandang sapi dengan posisi tali mengikat dileher korban pada Sabtu 27 April 2024 pukul 16.00 wib

Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana, S.I.K. M.H melalui Kapolsek Meureubo AKP Agus Purwanto membenarkan peristiwa telah terjadi dugaan bunuh diri yang terjadi di Gampong Ujong Tanoh Darat Kecamatan Meureubo Kabupaten Aceh Barat Minggu,(28/04/2024)

Kapolsek Agus Purwanto mengatakan bahwa berdasarkan olah TKP dan keterangan yang dihimpun dari Istri Korban Fitri bahwa suaminya Narmin hendak melaksanakan aktifitas seperti biasa dengan tali dan egrek untuk mencari ternak lembu piaraannya dikebun, dan pada saat itu istri korban tidak merasa curiga karena aktifitas seperti itu sudah biasa dilakukan sehari-hari.

BACA JUGA :
KPU Kabupaten Pamekasan Gelar Focus Group Discussion

Masih menurut pengakuan dari istri korban bahwa dirinya mencari suami diseputaran kebun karena ada saudaranya yang menelepon dan hendak berbicara dengan korban, kemudian istri melihat suaminya sudah dalam keadaan tergantung didalam kandang sapi dengan tali mengikat dileher korban, sementara egrek berada dibawah kaki korban.

BACA JUGA :
Manfaatkan UMKM, Samsi Ika Sari Borong Penjual Bakso Berikan Makan Siang Gratis Kepada Warga

Melihat kejadian ini, istri korban kemudian melapor kepada Suwandi dan selanjutnya dilaporkan kepada Kadus dan masyarakat lainnya.

Dan kemudian perangkat desa dan masyarakat yang melihat kejadian ini menghubungi pihak kepolisian Polsek Meureubo, dan petugas kepolisian beserta personil 04/Meureubo langsung menghubungi unit identifikasi Polres Aceh Barat.

BACA JUGA :
Program Polisi RW, Kapolresta Pati Turunkan 602 Personil Polisi RW

Berdasarkan keterangan yang diperoleh dari istri korban dan saksi-saksi serta pemilik kebun bahwa yang bersangkutan (Korban) gantung diri tersebut sebelumnya memiliki permasalahan telah menghamili anak angkat yang berinisial bunga yang sampai saat ini tidak tahu keberadaannya, yang sebelumnya bunga (anak angkat korban) membawa kabur sepeda motor korban, demikian keterangan yang diperoleh awak media ini dari Kapolres Aceh Barat melalui Kapolsek Meureubo AKP Agus Purwanto**