Berita  

DPD AMAN Bantu Kesulitan Masyarakat Sampang, Dropping Air Bersih di Desa Tragih

Sampang, NET88.CO – Pengiriman bantuan air bersih oleh DPD AMAN kali ini menyasar Dusun Ngorbungor dan Dusun Gilpaggil Desa Tragih Kecamatan Robatal Kabupaten Sampang Jawa Timur, Senin (18/09/2023).

Usai viral diberitakan mengalami kelangkaan air bersih beberapa pekan lalu masyarakat tragih mendapat droping air bersih dari DPD aman kabupaten Sampang Pada hari Minggu 17/9 sebanyak 18 ribu liter, disalurkan bersama ketua DPD AMAN Kab. Sampang H.Mino dan beberapa anggota relawan lainnya.

Antusias warga sangat luar biasa terlebih memang sekarang sedang musim kemarau dimana masyarakat memang amat membutuhkan suplay air bersih tutur Humas AMAN Kab. Sampang Moh. Hoiri.

BACA JUGA :
Panwaslu Kec Bendungan, Buka Pendaftaran Pengawas Pemilu Kelurahan dan Desa

Droping air bersih yang dilakukan ALIANSI MADURA NASIONAL menindak lanjuti permintaan warga Desa Tragih yang menghubungi kontak aduan DPD AMAN agar mengirim bantuan air bersih di desanya, bapak Marino (37) mengatakan dirinya mengetahui kegiatan AMAN berbagi air bersih dari pemberitaan yang sebelumnya sehingga ia berinisiatif untuk mengajukan permintaan droping kepada DPD AMAN Kab. Sampang lewat nomer yang tertera dipemberitaan ucap Marino.

BACA JUGA :
KH Thoha Yusuf Zakaria Ma'shum : Semua Pihak Wajib Menaati dan Menghormati Putusan MK

H.MINO selaku ketua DPD AMAN Kab. Sampang melalui Humas menyatakan giat berbagi air bersih ini akan dilakukan terus sampai musim hujan tiba, iya mengatakan bahwa setelah Kec. Kedungdung dan Kec. Robatal masih akan dilanjutkan di kecamatan yang lain di Kabupaten Sampang.

BACA JUGA :
Lapas Pamekasan Kordinasi Dengan RSU M. Noer Untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan WBP

AMAN hanya berusaha membantu hal kecil kepada masyarakat terdampak kekeringan dengan semangat satu hati semoga kegiatan ini bisa berlanjut di semua kecamatan di Kabupaten Sampang nanti, tutup H.MINO.(Fit)

vvvv